Jika pada posting sebelumnya saya membuat posting tentang ciri-ciri blog atau website yang baik, maka pada posting kali ini saya akan membuat tulisan tentang “Kategori Blog Atau Website Yang Paling Banyak Dicari Dan Dikunjungi”.
Nah langsung aja ini dia kategorinya :
1. Situs Berita dan Informasi
Situs tentang berita menjadi salah satu situs yang paling banyak dikunjungi dan dicari apabila orang ingin mencari berita dan informasi lebih lanjut di internet.
Tak heran situs-situs berita seperti detik.com, cnn.com, atau liputan6.com menjadi tempat pemberhentiaan pertama sekaligus terakhir bagi para pengguna internet.
2. Tutorial dan Pengetahuan
Di internet banyak sekali orang yang ingin menambah ilmu pengetahuan mereka miliki, salah satunya adalah dengan cara mengunjungi website seperti wikipedia.org, ehow.com atau blog-blog yang membahas tentang tutorial atau sekedar berbagi pengetahuan.
3. Informasi Bisnis Jual Beli
Bingung mencari barang/jasa atau bingung ingin menjual barang/jasa tertentu….? :mikir:
Jangan bingung, :sip: sekarang dengan menggunakan internet, kita sebagai penjual atau pembeli dapat saling berinteraksi dalam proses jual beli barang/jasa tertentu.
Berbagai macam situs toko online dan forum jual beli kaskus dapat menjadi alternatif dalam membeli dan menjual barang/jasa, selain dengan secara offline.
4. Peluang Bisnis dan Usaha
Saat ini banyak sekali orang yang mencari peluang usaha dan bisnis maupun lowongan pekerjaan di internet. Bahkan banyak juga dari mereka yang menjadikan internet sebagai mata pencarian utama mereka dengan menjual ebook, paid review, ptc, jual beli domain, dsb.
5. Situs Social Networking , Forum, dan Mailing List
Anda pasti sudah akrab dengan Facebook, Friendster, atau Forum Kaskus…?
Ya, situs-situs tersebut merupakan salah satu situs yang paling banyak dikunjungi di Indonesia.
Seperti yang kita ketahui, manusia mempunyai kebutuhan untuk berkumpul dan bersosialisasi dengan sesamanya. Tak heran situs-situs seperti Facebook, Friendster, dan Forum seperti Kaskus menjadi salah satu website yang paling banyak dikunjungi.
6. Situs Musik dan Entertainment
Dunia musik dan hiburan menjadi salah satu kebutuhan bagi para pengguna internet.
Siapa sih yang tidak butuh music dan hiburan…? :matabelo:
Pasti butuh kan…? Untuk melepas rasa jenuh dan bosan yang ada :tidur:
Seperti mencari hiburan dengan menonton video youtube atau mendengarkan music di last.fm atau imeem.com
7. Kumpulan Software Komputer
Ketika sedang malas ke toko cd komputer, saya seringkali mencari software-software komputer di internet.
Malah terkadang saya dapat software yang bagus…. :hehe:
8. Kumpulan Ebook Gratis
Siapa sih yang tidak mau diberi sesuatu secara gratis seperti ebook…??? pasti mau bukan….? Apalagi ebook novel Harry Potter yang gratis :ngelamun:
9. Penyedia Layanan Blog dan Email Gratis
Situs penyedia layanan blog dan email gratis juga sering dikunjungi (meskipun hanya numpang login atau sekedar membuat email/blog baru :hehe: )
10. Situs Mesin Pencari
Memang situs mesin pencari tidak banyak dicari oleh orang banyak :clinguk2: (Ya iyalah namanya juga situs pencari buat apa dicari lagi hehe…kurang kerjaan)
Tapi secara tak sadar situs ini adalah situs yang paling banyak dikunjungi oleh orang seluruh orang yang ada di internet.
Coba ingat situs apa yang pertama kali anda buka ketika ingin mencari informasi, pasti Google… bukan…? :baca:
Semoga Bermanfaat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar