Laman

Minggu, 20 Juni 2010

Ditargetkan 450 Desa Wisata Pada 2011

Desa Wisata Batu -- ANTARA/ARI BOWO SUCIPTO
KEMENTERIAN Kebudayaan dan Pariwisata (Kemenbudpar) pada 2011 menargetkan membangun 450 desa di seluruh Indonesia untuk menjadi desa wisata.

"Usulan program pembangunan 450 desa wisata diharapkan mendapat persetujuan DPR sehingga berbagai potensi pariwisata setiap desa bisa diberdayakan menjadi tempat tujuan wisata," ungkap Staf ahli Kemenbudpar bidang pranata sosial Surya Yoga di Jayapura, Minggu (20/6).

Ia menyebutkan, untuk membangun desa wisata haru memiliki persyaratan, di antaranya harus memiliki potensi pariwisata yang bisa dikembangkan. Sedangkan kondisi masyarakat di desa bersangkutan, lanjut Yoga, dinilai masih hidup dalam garis kemiskinan.

"Jika usulan 450 desa wisata disetujui DPR RI maka setiap desa akan mendapat kucuran dana sebesar Rp150 juta," harap staf` ahli menteri Yoga didampingi Kasubid kemitraan dan pemberdayaan masyarakat Romli Arifin.

Ia menyebutkan, pada tahun 2010 jajaran Kemenbudpar telah membangun 200 desa wisata seluruh Indonesia melalui dukungan dana program nasional pemberdayaan masyarakat mandiri.

Dia mengakui, pembangunan 200 desa wisata tersebut diseleksi melalui usulan yang diterima Kemenbudpar dari para kepala daerah pengusul dari seluruh kabupaten/kota seluruh tanah air.

"Masing-masing desa wisata diberikan subsidi dana sebesar Rp70 juta hingga Rp90 juta per desa melalui Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri pariwisata yang dikoordinasikan di bawah Menko Kesra.

"Bentuk desa wisata akan disesuaikan dengan permintaan serta diprioritaskan memiliki potensi dari desa terkait," katanya.

Surya Yoga menyebutkan, program desa Wisata dinilainya efektif untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan mengembangkan karakter wisata desa yang bersangkutan.

Berdasarkan data tahun lalu, Kemenbudpar telah menyeleksi usulan dari Pemda dan menetapkan sebanyak 104 desa sebagai wilayah yang dikembangkan sebagai desa wisata melalui PNPM Mandiri.

Desa wisata dinilai sangat potensial untuk dikembangkan saat ini mengingat pada tahun-tahun terakhir agrotourism dan ekowisata sangat diminati wisatawan.

Ia berharap dengan dikembangkannya desa wisata target kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) dan wisatawan nusantara (wisnus) akan segera mencapai target kunjungan pariwisata.

Target kunjungan wisata mancanegara dicanangkan Kemenbudpar pada tahun 2010 ditargetkan sebanyak 6,5 juta serta wisatawan nusantara sekitar 227 juta pergerakan hingga tutup tahun 2010.(Ant/X-12)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

About

Diberdayakan oleh Blogger.